Kamis, 29 November 2012

Mengelola dalam Lingkungan Bisnis Dinamis: Mengambil Resiko dan Menghasilkan Laba


Materi 1Bab 1
Sedikit mengulas saja, di materi pertama ini membahas tentang Mengelola dalam Lingkungan Bisnis Dinamis: Mengambil Resiko dan Menghasilkan Laba. Dalam bab ini dijelaskan bahwa bisnis tidak hanya menghasilkan uang untuk para pengusahanya, melainkan juga menyediakan semua kebutuhan hidup kita, contohnya seperti makanan, pakaian, rumah, kesehatan, transportasi serta barang dan jasa yang lainnya. Nah langsung saja apa sih yang bisa kita pelajari di materi ini.

Tujuan bisnis yang utama adalah memperoleh laba, namun tidak hanya memperoleh laba, yang menjadi sasaran bisnis yang lain adalah kelangsungan hidup, pertumbuhan, dan pertanggung jawaban sosial.Dalam bab ini juga dijelaskan faktor – faktor produksi, yaitu: SDA, SDM, modal, kewirausahaan dan pengetahuan.

Lingkungan bisnis terdiri atas beberapa unsur yang dapat membantu atau bahkan menghambat perkembangan bisnis. Unsur – unsur tersebut adalah:

Lingkugan ekonomi dan hukum.
Lingkungan teknologi.
Lingkungan industri.
Lingkungan sosial.
Lingkungan bisnis global.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar